Tubuh berukuran agak besar (33 cm). Warna hitam dan putih. Ekor panjang. Waktu terbang sayap putih mencolok. Tak berbiak: Bulu mahkota, punggung, dan dada bergaris-garis coklat keabu-abuan. Alis, dagu, tenggorokan, dan perut putih, sayap keputih-putihan. Ada setrip hitam pada mata dan bagian sisi bawah leher. Bercak emas pada tengkuk bagian bawah. Iris kuning, paruh kuning abu, kaki abu-abu coklat. |
 Berjalan diatas tumbuhan air mengapung. Mematuk-matuk mencari makan. Terbang dalam jarak pendek ketempat mencari makan baru. Makanan: biji rumput, biji tumbuhan air, akar muda, binatang air kecil.
Habitat
 |
Kolam, danau, sawah, tambak payau.
Penyebaran
 |
India, Cina, Asia tenggara, Filipina, Sunda Besar. Sumatera, Kalimantan, Jawa, Bali.
Penyebaran Lokal
 |
Pedalangan, Banyumanik, Semarang: persawahan. Jrakah, Tugu, Semarang: tambak, kawasan lahan basah.
Status Keberadaan |
Migran. Jumlah sedikit dan frekuensi sangat jarang. Peringkat perjumpaan: (5) sangat sulit. |
0 Response to "Sepatu Teratai"
Post a Comment